
Bola.net - Daftar belanja Chelsea di musim panas ini semakin bertambah panjang. Setelah bek Villarreal, Alfonso Pedraza masuk dalam radar transfer The Blues.
Di musim panas ini, Chelsea berencana untuk memperkuat beberapa sektor tim mereka. Salah satunya adalah sektor lini pertahanan terutama di pos bek kiri.
Ini dikarenakan dua bek kiri Chelsea, Emerson Palmieri dan Marcos Alonso dilaporkan bakal dilepas di musim panas ini. Sehingga Thomas Tuchel butuh bek kiri baru di musim depan.
Advertisement
Calciomercato mengklaim bahwa Chelsea kini mengarahkan radar mereka ke Spanyol. Mereka tertarik mendatangkan Alfonso Pedraza dari Villarreal.
Siapa Pedraza dan mengapa Chelsea tertarik merekrutnya? Simak selengkapnya di bawah ini.
Performa Stabil
Menurut laporan tersebut, Chelsea terkesan dengan Pedraza setelah melihat penampilannya di musim lalu.
Bek 25 tahun itu tampil stabil di sisi kiri pertahanan The Yellow Submarine. Alhasil mereka mampu menjuarai Liga Europa.
Melihat aksinya yang apik itu, Tuchel menilai ia bisa menjadi pesaing sekaligus pelapis yang bagus untuk Ben Chilwell.
Harga Terjangkau
Kabar baik untuk Chelsea, mereka tidak perlu keluar uang terlalu banyak untuk merekrut Pedraza.
Sang bek sebenarnya masih terikat kontrak cukup panjang di Villarreal. Ia masih akan membela klub Spanyol itu hingga tahun 2025.
Namun tebusan sekitar 15 juta pounds diyakini sudah cukup untuk memboyong sang bek ke Inggris.
Pesaing
Chelsea harus bergerak cepat untuk mengamankan Pedraza.
Sang bek dilaporkan kini jadi incaran beberapa klub seperti AC Milan, Barcelona dan Bayer Leverkusen.
(Calciomercato)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Juli 2021 20:30
Skenario Chelsea: Tawarkan Tammy untuk Turunkan Harga Declan Rice
-
Liga Inggris 20 Juli 2021 18:20
-
Liga Inggris 20 Juli 2021 17:40
-
Bundesliga 20 Juli 2021 11:00
Haaland Kian Sulit, Chelsea Alihkan Fokus ke Robert Lewandowski
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:30
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:15
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...