Chelsea Juga Minati Bintang Muda Madrid Ini

Chelsea Juga Minati Bintang Muda Madrid Ini
Marcos Llorente (c) Ist

Bola.net - - diklaim sudah mendekati Real Madrid untuk coba mendapatkan Marcos Llorente.

Sang gelandang muda, yang menghabiskan musim lalu sebagai pemain pinjaman di Alaves, sudah mengatakan pada bos Madrid, Zinedine Zidane, bahwa ia ingin pergi sebelum tenggat waktu bursa musim panas berakhir.

Llorente tengah menarik perhatian beberapa tim besar Eropa seperti Arsenal, Atletico Madrid, dan bahkan rival abadi Barcelona.

Namun demikian, laporan yang diturunkan Diario Sport mengatakan bahwa Chelsea sudah mengajukan penawaran formal untuk membuka negosiasi dengan tim juara Eropa soal nilai transfer Llorente.

Marcos LlorenteMarcos Llorente

Llorente dianggap Chelsea sebagai sosok yang pas untuk menggantikan Nemanja Matic, yang kini membela Manchester United, dan juga pelapis untuk N'Golo Kante.

Presiden Real Madrid, Florentino Perez, sudah menolak tawaran awal yang masuk, namun Llorente bisa memaksakan transfernya jika ia memang merasa karirnya tak bisa berkembang dengan terus bertahan di Bernabeu.

Jika bergabung dengan The Blues nanti, sang pemain kemungkinan besar akan tidak butuh waktu lama beradaptasi. Di skuat asuhan Antonio Conte, sudah ada pemain Spanyol lain seperti Cesar Azpilicueta, Alvaro Morata dan juga Pedro Rodriguez.