
Bola.net - - Antonio Conte mengaku sangat senang dengan keberhasilan meraih juara FA Cup. Prestasi tersebut diraih The Blues setelah mengalahkan Manchester United.
Chelsea menang dengan skor 1-0 atas Setan Merah di Wembley, Sabtu malam WIB. Gol tunggal Eden Hazard dari titik putih sudah cukup untuk memastikan Chelsea mengangkat trofi.
Selepas pertandingan manajer Chelsea Antonio Conte senang bukan kepalang. Pasalnya, Chelsea bisa menutup musim dengan trofi setelah menjalani musim yang kurang mengesankan.
"Saya sangat puas karena hari ini sangat sulit memenangkan FA Cup melawan tim yang sangat hebat seperti Man United jadi kami harus senang," kata Conte di situs resmi klub.
"Ini tidak mudah, tetapi saya sangat senang untuk penggemar dan pemain saya. Mereka layak dengan kemenangan ini, memenangkan trofi penting di musim yang sangat sulit karena berbagai alasan."
Meski menjuarai FA Cup, Chelsea hanya mampu finis di peringkat kelima pada ajang Premier League. Dengan demikian, mereka tidak akan berlaga di Liga Champions pada musim depan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 19 Mei 2018 21:55
-
Liga Inggris 19 Mei 2018 21:00
-
Liga Inggris 19 Mei 2018 19:45
-
Liga Inggris 19 Mei 2018 18:30
-
Liga Inggris 19 Mei 2018 18:26
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:52
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:42
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:33
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 08:58
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...