Chelsea Jeblok, Pep Turut Bersimpati pada Conte

Chelsea Jeblok, Pep Turut Bersimpati pada Conte
Josep Guardiola (c) AFP

Bola.net - - Manajer Manchester City, Josep Guardiola menaruh simpati kepada juru taktik Chelsea, Antonio Conte atas merosotnya prestasi The Blues di musim ini.

Musim lalu Conte mendapat banyak pujian karena berhasil membawa Chelsea juara dalam musim debutnya di Premier League. Namun musim ini situasinya berbalik.

Sorotan tertuju pada pria asal Italia itu karena Chelsea terpuruk di peringkat lima klasemen dan bahkan harus berjuang susah payah untuk mencoba mengamankan jatah di empat besar.

Pep pun mengaku ia bisa mengerti perasaan Conte saat ini karena ia juga mengalami hal yang sama di musim lalu karena City tak bisa berbuat banyak dalam musim debutnya di Inggris.

"Saya merasakan hal yang sama musim lalu. Semua manajer tahu, ketika kami berada di puncak, semua memuji dan mengatakan betapa bagusnya Anda, Anda jenius, Anda spesial," ujar Pep kepada Sky Sports.

"Ketika Anda kalah, maka orang akan berkata 'Apa yang kamu lakukan di sini?', 'para pemain tak mengikuti Anda', 'Anda memiliki masalah dengan petinggi klub'!" lanjutnya.

Antonio ConteAntonio Conte

City kini masih kokoh di puncak klasemen dengan keunggulan 16 poin dari pesaing terdekat mereka. Hal ini membuat pasukan Pep tinggal membutuhkan lima kemenangan lagi untuk mengunci gelar musim ini.