Chelsea Inginkan Jasa Manuel Pellegrini

Chelsea Inginkan Jasa Manuel Pellegrini
Manuel Pellegrini. (c) AFP
- disebut telah mengarahkan pandangan mereka pada boss Manchester City, Manuel Pellegrini, sebagai target utama untuk menggantikan Jose Mourinho, menurut laporan Fox Sports.


The Blues memecat Mourinho pekan lalu dan langsung menunjuk Guus Hiddink sebagai bos interim hingga akhir musim.


Namun demikian, nama Pellegrini kabarnya ada di posisi teratas dalam daftar bos anyar klub yang diinginkan oleh pemilik Chelsea, Roman Abramovich.


Ada beberapa nama lain yang juga masuk dalam pertimbangan The Blues, namun laporan ini mengatakan bahwa Pellegrini merupakan pilihan utama, tak hanya dari perspektif teknik, namun juga finansial.


Josep Guardiola dikabarkan akan datang ke City usai ia memutuskan hengkang dari Bayern Munchen di musim panas mendatang, yang berarti Pellegrini bisa direkrut oleh klub London Barat tanpa membayar kompensasi pemutusan kontrak sepeser pun. [initial]


 (mir/rer)