Chelsea Ingin Boyong Lavezzi

Chelsea Ingin Boyong Lavezzi
Ezequiel Lavezzi. (c) afp
Bola.net - Penyerang lincah milik PSG, Ezequiel Lavezzi, dikabarkan menjadi buruan Chelsea musim depan.

Menurut laporan yang dilansir oleh The Independent, The Blues bahkan disebut sudah bergerak untuk menanyakan transfer pemain asal Argentina tersebut. Chelsea sendiri menanyakan hal tersebut saat mereka tengah melakukan negosiasi transfer David Luiz.

Bek asal Brasil itu sendiri akhirnya hijrah ke PSG dengan bandrol berkisar antara 40 hingga 50 juta Pounds. Sementara itu, Chelsea sendiri disebut mengincar Lavezzi apabila mereka gagal mendatangkan incaran utama mereka, yakni Diego Costa.

Chelsea sejak musim lalu memang berupaya mendatangkan penyerang berkualitas. Tiga pemain depan yang ada, yakni Fernando Torres, Samuel Eto'o, maupun Demba Ba, tak ada yang bisa memenuhi harapan Jose Mourinho. [initial]

 (ind/dim)