Chelsea Ingin Beli Ribery

Chelsea Ingin Beli Ribery
Franck Ribery (c) ist
- disebut ingin mendatangkan winger Bayern Munchen, Franck Ribery, di bursa transfer Januari mendatang.


The Blues tengah terpuruk di musim kompetisi kali ini, usai mereka berada di peringkat 15 klasemen meski berstatus sebagai juara bertahan Premier League. Dan ada banyak laporan yang mengatakan bahwa klub akan mendatangkan amunisi baru di bursa transfer berikutnya.


Laporan dari Daily Mail lantas mengatakan bahwa klub London Barat kini tengah memasukkan nama Ribery dalam daftar pemain incaran mereka. Namun demikian, klub harus ingat bahwa sang bintang sudah dua musim belakangan menghabiskan waktunya untuk memulihkan cedera.


Dipercaya bahwa Roman Abramovich akan bersedia membayar 45 juta poundsterling untuk pemain berusia 32 tahun tersebut.


Chelsea sendiri baru saja menang 4-0 atas Maccabi Tel Aviv di Liga Champions pekan ini. [initial]


 (sm/rer)