'Chelsea Harus Pecahkan Rekor Demi Oscar'

'Chelsea Harus Pecahkan Rekor Demi Oscar'
Hulk dan Oscar (c) AFP
Bola.net - Chelsea memang menjadi yang tedepan dalam mendapatkan gelandang muda Brasil, Oscar. Chelsea harus bersaing dengan Internazionale dan Tottenham untuk memperoleh tanda tangan pemain tengah milik klub Internacional ini.

Kubu Internacional mengaku bahwa Chelsea merupakan kandidat terdepan dalam perburuan pemain muda ini. Namun mereka juga bersikukuh bahwa belum ada tawaran yang memuaskan.

Presiden Internacional Giovanni Luigi membeberkan bahwa hanya yang bersedia memecahkan rekor transfer Brasil saja yang bisa mendapatkan Oscar. "Saya ingin agar transfer Oscar menjadi deal terbesar yang pernah ada di sepakbola Brasil," ucap Luigi kepada Radio Gaucha.

"Tawaran Chelsea tak jauh dari angka yang kami harapkan," tambahnya.

Luigi juga memastikan bahwa hanya uang dalam jumlah besar saja yang bisa memisahkan Oscar dari Internacional. "Jika kami mendapatkan tawaran yang sesuai dengan harapan kami untuk Oscar, maka kami akan bersedia bernegosiasi. Namun angka yang ditawarkan harus sangat besar," pungkasnya.

Oscar sejauh ini telah tampil enam kali bersama timnas senior negaranya. Klub-klub yang menginginkannya sebentar lagi bisa menilai kemampuannya di Olimpiade London saat Brasil berusaha memperoleh medali emas pertamanya. [initial]

Liga Inggris - Oscar, Opsi Terbaik The Blues

 (espn/hsw)