
Bola.net - Chelsea bisa dibilang dalam kondisi mengenaskan dalam delapan pertandingan terakhir bersama Graham Potter. Walaupun sedang goyang, para petinggi Chelsea rupanya masih sabar dengan proses yang dilalui.
Potter mulai menukangi Chelsea pada pekan ke-2 Liga Champions 2022/2023. Laga debut Potter bersama The Blues ketika itu ditahan imbang 1-1 oleh Salzburg (14/9/2022).
Eks pelatih Brighton tersebut menggantikan Thomas Tuchel yang dipecat. Masalahnya ketika itu bukan pada performa tim, tetapi ada visi yang berbeda antara Tuchel dengan pemilik yang baru, Todd Boehly.
Advertisement
Penunjukan Potter pun tidak lepas dari keselarasan visi yang diusung oleh Boehly. Oleh karenanya, para petinggi kini tetap percaya dengan proses Potter yang belum satu tahun menukangi Chelsea.
Dua dari Delapan
Performa Chelsea memang sedang dikritik habis-habisan. Pasalnya, Chelsea baru bisa menang dua kali dari delapan pertandingan.
Kemenangan pertama diraih saat laga terakhir fase grup. Chelsea mengalahkan Dinamo Zagreb dengan skor 2-1.
Satu kemenangan lainnya diraih dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-17. Chelsea menang 2-0 atas Bournemouth.
Chelsea juga sempat meraih hasil imbang 1-1 melawan tim juru kunci, Nottingham Forest. Sisanya kalah semua, termasuk tersingkir dari Carabao Cup ketika dikandaskan Manchester City dengan skor 0-2.
Tidak Ada Tekanan
Telegraph melaporkan bahwa tidak ada tekanan sama sekali kepada Potter atas rentetan hasil buruk tersebut. Petinggi sepakat untuk memberikan bantuan semaksimal mungkin baginya.
Salah satu bantuannya adalah bantuan finansial. Chelsea siap mendukung Potter mendaratkan pemain-pemain incaran di bursa transfer musim dingin 2023.
Laporan tersebut juga menyebutkan bahwa para petinggi yakin Potter adalah orang yang tepat untuk mengarsiteki Chelsea selama masa transisi kepemilikan.
Sempat Bersinar
Potter sendiri memang sempat bersinar di awal kedatangannya di Chelsea. Ketika itu, Chelsea asuhan Potter tidak terkalahkan dalam sembilan laga awalnya di semua ajang.
Rinciannya, Chelsea menang enam kali dan sisanya berakhir imbang. Seluruh laga itu termasuk Liga Inggris dan Liga Champions.
Sumber: Telegraph
Klasemen Premier League 2022/2023
Bacaan Menarik Lainnya:
- Kabar Duka, Legenda Italia Gianluca Vialli Meninggal Dunia
- Tak Cuma Duit, Chelsea Juga Tawarkan Tiga Pemain Pada Benfica Agar Mau Lepas Enzo Fernandez
- Prediksi Manchester City vs Chelsea 8 Januari 2023
- Plot Twist Transfer Mykhaylo Mudryk dan Enzo Fernandez, Pemain Ngebet Pindah tapi Klubnya Rumit!
- Chelsea Babak Belur! Cuma 1x Menang dalam 8 Laga, Eh Harus Lawan Man City Lagi
- Jadwal Piala FA Pekan Ini Live di beIN Sports dan Vidio, 7-10 Januari 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 6 Januari 2023 18:22
-
Editorial 6 Januari 2023 12:37
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 18:53
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 18:10
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 17:00
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 16:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:37
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...