
Bola.net - - Raksasa Premier League asal London Chelsea dikabarkan akan mempertahankan John Terry dan memberikannya perpanjangan kontrak selama satu tahun lagi di Stamford Bridge.
Di akhir musim 2015-16, Terry sudah sempat angkat kaki dari Stamford Bridge. Pasalnya saat itu ia sudah berusia 35 tahun dan manajemen Chelsea tak berniat memperpanjang kontraknya, sesuai dengan regulasi yang mereka tetapkan pada pemain di atas usia 30 tahun.
Akan tetapi pada akhirnya Antonio Conte memutuskan untuk mempertahankan dirinya pada musim 2016-17 ini. Ia diberi kontrak selama satu tahun.
Saat ini usianya sudah mencapai 36 tahun. Ia kerap cedera dan kalah bersaing dengan para pemain macam Cesar Azpilicueta, Gary Cahill dan David Luiz, plus Kurt Zouma. Ia pun jadi jarang tampil di skuat utama The Blues.
Karena faktor usia dan cedera itulah, Chelsea kemudian diyakini akan melepasnya pada akhir musim ini. Namun menurut laporan dari talkSPORT, manajemen dan tim pelatih The Blues ingin mempertahankan dirinya semusim lagi.
Mereka melihat bahwa Terry masih merupakan aset yang berharga bagi skuat Chelsea.
Selain Terry, media asal Inggris itu juga melaporkan bahwa Chelsea akan berusaha untuk memperpanjang kontrak Eden Hazard. Mereka menawarinya kontrak baru untuk memagarinya dari kejaran Real Madrid.
Gosip Transfer Lainnya:
- MU Kian Serius Kejar Mendy
- Belotti Kini Juga Diincar Chelsea dan MU
- Van Dijk Diklaim Pilih Gabung Chelsea
- Khedira Bertahan di Juve Hingga Kontraknya Habis
- Hazard: Saya Ingin Belajar Bahasa Mandarin
- Ini Kata Mourinho Soal Rumor Lindelof
- Mourinho Sudah Hubungi Gareath Bale
- Mourinho Inginkan Varane untuk De Gea
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 31 Maret 2017 23:40
-
Liga Inggris 31 Maret 2017 23:04
-
Liga Inggris 31 Maret 2017 21:59
-
Liga Inggris 31 Maret 2017 15:50
-
Liga Inggris 31 Maret 2017 14:40
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 10:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:00
-
Otomotif 21 Maret 2025 09:29
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 09:26
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 09:08
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...