
Bola.net - Scout Chelsea Piet de Visser menyarankan pada manajemen The Blues agar merekrut kembali bek Nathan Ake dari Bournemouth.
Ake pernah menimba ilmu di akademi Chelsea. Namun ia kesulitan untuk bisa menembus skuat utama The Blues.
Pada akhirnya Nathan memilih hengkang dari Stamford Bridge. Ia kemudian dipinang oleh Bournemouth pada tahun 2017 lalu dengan harga 20 juta pounds.
Advertisement
Defender serba bisa berusia 24 tahun itu tampil apik bersama Bournemouth. Ia bahkan menjadi pilar utama lini belakang tim asuhan Eddie Howe tersebut.
Pulangkan ke Chelsea
Klub London Barat itu telah memberikan kesempatan pada para pemain muda mereka untuk bermain di bawah asuhan Frank Lampard. De Visser pun percaya Ake juga harus ada di sana bersama mereka.
"Ake seharusnya sudah bermain untuk Chelsea sekarang. Ia sangat bagus," pujinya pada De Volkskrant, seperti dilansir Sky Sports.
"Seberapa sering ia tidak mencetak gol dengan kepalanya? Ia punya timing [pemilihan waktu] dan wawasan," tuturnya.
"Saya harap mereka membelinya kembali. Bocah itu sangat cocok untuk mereka dan ia telah bermain dengan Lampard," sambungnya.
Karir Nathan Ake
Nathan bergabung dengan Chelsea ketika berusia 16 tahun dari Feyenoord. saat itu ia dianggap sebagai salah satu prospek paling cemerlang di negaranya.
Nathan berasal dari tim muda Chelsea yang sama dengan Andreas Christensen dan Ruben Loftus-Cheek. Mereka sama-sama pernah memenangkan liga pengembangan U21 pada tahun 2014 lalu.
Nathan menghabiskan waktu dengan status pinjaman di klub Reading dan Watford sebelum masa peminjaman semusim di Bournemouth dihentikan pada Januari 2018. Ia dibawa kembali ke klub saat itu oleh manajer Chelsea Antonio Conte untuk bertindak sebagai pelapis dan mendapatkan beberapa kali kesempatan bermain di tim utama.
Tapi ia kemudian dijual secara permanen ke Bournemouth setelah keluarnya Conte musim panas itu. Ia telah menjadi pemain kunci bagi Eddie Howe, membuat 88 penampilan untuk The Cherries sejauh ini.
(sky sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 23 Oktober 2019 22:00
-
Liga Inggris 23 Oktober 2019 21:59
-
Liga Champions 23 Oktober 2019 11:30
Chelsea Disebut Takut Lawan Ajax, Bagaimana Reaksi Frank Lampard?
-
Liga Inggris 23 Oktober 2019 00:42
Blind Sedih Lihat Manchester United Lebih Ambyar Dibandingkan Chelsea
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...