
Bola.net - - Kiper Chelsea Thibaut Courtois mengatakan bahwa timnya saat ini berada dalam posisi yang bagus untuk menghadapi pertandingan besar melawan akhir pekan ini.
The Blues memulai kampanyenya untuk mempertahankan titel juara Premier League dengan mengejutkan. Mereka dijegal oleh Burnley di Stamford Bridge.
Akan tetapi, untungnya setelah itu mereka langsung tersadar dan segera bangkit. Mereka langsung meraih kemenangan di tiga pertandingan berikutnya di Premier League, termasuk di kandang Tottenham dan Leicester City.
Langkah bagus itu mereka lanjutkan lagi dengan kemenangan telak 6-0 melawan . Pertandingan tersebut merupakan pertandingan perdana The Blues di pentas Liga Champions musim ini.
Selebrasi Pedro dan pemain Chelsea.
Setelah ini, pasukan Antonio Conte tersebut akan menjalani laga derby London melawan Arsenal di Stamford Bridge, pada 17 September 2017 mendatang. Jelang laga tersebut, Courtois menyatakan bahwa timnya dalam kondisi bagus untuk mengalahkan The Gunners.
"Senang menghadapi Arsenal sekarang. Semua orang sehat dan semuanya berjalan baik," kata Courtois kepada situs resmi The Blues.
"Kami menang di Leicester, menang dengan nyaman semalam dan akan masuk ke pertandingan Arsenal dengan perasaan yang baik," sambungnya.
"Apakah kami merasa seperti berada di tempat yang baik? Ya, kadang kala ada baiknya menghadapi tim besar lebih awal. Tahun lalu hal itu tidak berhasil melawan Liverpool dan Arsenal, tapi musim ini kita sudah menang di Tottenham," tegasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 12 September 2017 15:07
-
Liga Champions 12 September 2017 12:45
-
Liga Champions 12 September 2017 12:25
-
Liga Champions 12 September 2017 12:05
Cahill Ingin Rasakan Final Liga Champions Bersama Chelsea (Lagi)
-
Liga Champions 12 September 2017 11:47
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...