Chelsea Dikabarkan Sangat Mengagumi Sterling

Chelsea Dikabarkan Sangat Mengagumi Sterling
Raheem Sterling (c) AFP
Bola.net - Raksasa Premier League, Chelsea dilaporkan memiliki kekaguman yang amat besar terhadap Bintang Liverpool, Raheem Sterling. Dikabarkan oleh Mirror, The Blues tengah mencari celah untuk bisa mendaratkan Sterling ke Stamford Bridge.

Dalam beberapa hari terakhir media-media Inggris menjadikan Sterling sebagai bahan pembahasan utama sehubungan dengan keinginannya untuk meninggalkan Liverpool di musim depan.

Memang pemain 20 tahun tersebut telah menolak perpanjangan kontrak yang diberikan oleh Liverpool. Ia juga diberitakan telah meminta langsung kepada sang manajer, Brendan Rodgers untuk menjualnya.

Selain Arsenal, Chelsea adalah salah satu tim yang dikabarkan berniat untuk memboyong gelandang enerjik tersebut.

Sterling sendiri tercatat sudah menciptakan 75 peluang untuk Liverpool atau yang terbanyak diantara penggawa The Reds lainnya. [initial]

 (mrr/jrc)