Chelsea Berniat Membajak Transfer Modric

Chelsea Berniat Membajak Transfer Modric
Luka Modric ingin segera ke Spanyol. © AFP
Bola.net - Proses transfer Luka Modric dari Tottenham ke Real Madrid terganggu oleh kehadiran Chelsea. The Blues dikabarkan siap membelokkan Modric ke Stamford Bridge.

Kepindahan Modric, 26, ke Santiago Bernabeu diperkirakan bisa tuntas minggu-minggu ini. Akan tetapi, Chelsea, yang sudah lama meminati sang bintang asal Kroasia, mendadak ikut terjun dalam perburuan dan melakukan upaya terakhir demi merebutnya dari tangan Madrid. The Mirror mengklaim bahwa kubu Roman Abramovich telah meluncurkan tawaran segar untuk gelandang serang yang oleh Tottenham dihargai 35 juta Euro tersebut.

Tidak disebutkan seperti apa wujud tawaran Chelsea kepada Tottenham. Namun, sepertinya mereka memanfaatkan ketertarikan Spurs terhadap kemungkinan mendapatkan cash plus duo Daniel Sturridge dan Raul Meireles untuk ditukar dengan Modric.

Satu-satunya kendala terbesar Chelsea justru berasal dari Modric. Pasalnya, pemain yang bersangkutan diyakini telah menetapkan Bernabeu sebagai pelabuhan barunya musim ini.

Modric sendiri sudah out dari rencana manajer Andre Villas-Boas. Buktinya, dia tidak dimainkan ketika Tottenham kalah 1-2 dari Newcastle dalam partai perdana mereka di Premier League 2012/13. (foes/mir/gia)