
Bola.net - Klub Premier League, Chelsea berencana untuk memperkuat lini pertahanan mereka di bulan Januari nanti. The Blues berencana membajak Samuel Umtiti dari Barcelona.
Beberapa hari yang lalu, Chelsea mendapatkan sebuah kabar baik. Banding mereka atas sanksi embargo transfer diterima oleh Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) sehingga mereka bisa membeli pemain di bulan Januari nanti.
Frank Lampard diberitakan akan belanja besar di bulan Januari nanti. Ia butuh tambahan amunisi untuk timnya paska The Blues mulai tampil inkonsisten belakangan ini.
Advertisement
Don Balon mengklaim salah satu sektor yang ingin diperkuat oleh Chelsea adalah sektor bek tengah. Lampard diberitakan akan mencoba mendatangkan Samuel Umtiti dari Barcelona.
Mengapa Lampard mengincar Umtiti? Simak informasinya di bawah ini.
Pertahanan Keropos
Menurut laporan tersebut, Lampard belakangan ini tidak puas dengan performa lini pertahanan mereka.
Duet Fikayo Tomori dan Kurt Zouma masih belum menunjukkan perkembangan yang meyakinkan. Situasi ini diperparah cedera Antonio Rudiger yang tidak kunjung sembuh.
Laporan itu mengklaim bahwa Samuel Umtiti yang dikenal sebagai salah satu bek berbakat di Spanyol dan ia dinilai bakal cocok dengan skema yang dibangun oleh sang pelatih.
Peluang Besar
Laporan itu juga mengklaim bahwa peluang Chelsea untuk mengakuisisi Umtiti cukup besar di bulan Januari nanti.
Sang bek baru-baru ini mengatakan bahwa ia tengah mempertimbangkan pindah dari Barcelona. Hal ini dikarenakan jam bermainnya yang minim di skuat El Blaugrana.
Untuk itu jika Chelsea berani memberikan jaminan bermain, maka sang bek akan dengan senang hati pindah ke Inggris.
Harga Mahal
Barcelona diberitakan siap berpisah dengan mantan bek Lyon tersebut.
Namun El Blaugrana mematok harga sebesar 60 juta Euro untuk sang bek.
(Don Balon)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Desember 2019 23:52
-
Liga Inggris 7 Desember 2019 22:47
Chelsea Dibantai Everton, Kepa Banjir Olok-olok dan Sindiran
-
Liga Inggris 7 Desember 2019 22:37
-
Liga Inggris 7 Desember 2019 22:34
Statistik Laga Everton vs Chelsea: Gawang the Blues Rawan Kebobolan
-
Liga Inggris 7 Desember 2019 22:31
Bek Kiri Terbaik Premier League, Andrew Robertson atau Ben Chilwell?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...