Chelsea Bantah Di Matteo Akan Mundur

Chelsea Bantah Di Matteo Akan Mundur
Di Matteo dikabarkan frustasi (c) AFP
Bola.net - Ada rumor yang berkembang bahwa Roberto Di Matteo mulai frustasi karena masa depannya tak juga jelas hingga saat ini. Apalagi, para petinggi Chelsea sangat sulit dihubungi untuk diajak bicara mengenai hal itu.

Namun Chief Executive Chelsea Ron Gourlay membantah kabar itu. "Semua itu hanya spekulasi saja," ungkap gourlay kepada Sky Sport News HD.

"Semua orang di jajaran direksi bisa dihubungi. Saya sendiri mengunjungi tempat latihan dua kali seminggu. Saya selalu mengikuti kemanapun tim ini pergi. Kami selalu memastikan bahwa kami bisa dijangkau oleh tim."

"Saya tak tahu dari mana asalnya berita itu. Kami harus tetap fokus untuk menjalani pertandingan besar minggu depan. Kami tak boleh membiarkan hal seperti ini mengganggu fokus kami. Tim kami terdiri dari pemain-pemain yang professional, Robbie (DI Matteo) juga begitu."

Gourlay lalu memuji pencapaian Di Matteo namun menolak berkomentar tentang masa depan sang pelatih. "Roberto sudah melakukan hal yang hebat sejak menangani tim pada bulan Maret."

"Kami sudah memenangkan Piala FA dan punya kesempatan memenangkan Liga Champions. Robbie tahu situasinya dan kami akan berbicara lagi setelah semua pertandingan terlewati," pungkasnya. (sky/hsw)