
Bola.net - Belanja di musim panas 2022 lalu belum cukup untuk menambah kekuatan Chelsea di musim ini. Joe Cole memprediksi Chelsea akan sibuk di bulan Januari 2023 ketika bursa transfer sedang aktif.
Chelsea mendatangkan total delapan pemain baru di musim panas. Satu di antaranya berstatus sebagai pinjaman, dan satu pemain lainnya dipinjamkan lagi ke klub pemilik.
Performa para pemain anyar tampak seperti biasa-biasa saja. Padahal, beberapa di antaranya punya nama tenar seperti Raheem Sterling, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Kalidou Koulibaly.
Advertisement
Di tengah performa pemain-pemain baru yang belum sesuai ekspektasi, Chelsea kini diterpa badai cedera. Cole menilai Chelsea akan coba mencari pemain baru lagi di posisi bek sayap dan gelandang.
Lebih Sibuk
Dua bek sayap Chelsea Reece James dan Ben Chilwell sedang menderita cedera. Itu belum ditambah dengan dua gelandang Chelsea, Jorginho dan N’Golo Kante yang kontraknya akan habis di akhir musim 2022/2023.
Dengan kekuatan finansial pemilik baru, posisi-posisi tersebut akan diperhatikan secara saksama. Chelsea bisa jadi lebih sibuk daripada musim panas lalu.
“Kita semua mungkin akan melihat lebih banyak bisnis di bursa transfer yang akan datang. Sekarang ada banyak untuk memikirkan pemain mana yang bisa diajak untuk membuat kesepakatan,” ucap dia kepada Express.
Kemungkinan Sulit
Kendati begitu, Cole tidak begitu yakin pemain-pemain incaran Chelsea akan mudah didapatkan. Sebab menurutnya, bursa transfer musim dingin memiliki tingkat kesulitan yang berbeda.
Batas waktunya tidak selama saat di musim panas. Hal ini membuat negosiasi yang buntu akan sulit difinalisasi karena waktunya keburu habis.
“Terkadang di bulan Januari, hal-hal tidak terjadi karena keterbatasan waktu. Jadi klub tetap akan coba melakukan banyak bisnis, tetapi waktunya tidak biasa untuk menyelesaikan semuanya,” kata Cole.
Bisa Mulai dari Sekarang
Untungnya saat ini ada jeda Piala Dunia 2022. Liga-liga sedang libur dan baru akan mulai lagi pada akhir tahun 2022.
Cole melihat ini sebagai sebuah peluang bagi Chelsea. The Blues bisa memulai pergerakannya mulai sekarang.
“Klub pasti akan memproses sesuatu. Mereka bisa mulai dari sekarang sampai empat minggu ke depa untuk bertemu dan melakukan pembicaraan dengan agen,” tandas dia.
Sumber: Express
Klasemen Premier League 2022/2023
Coba Baca yang Ini Juga!
- Sterling Redup di Chelsea? Memang Tim Lagi Gak Berfungsi Kok!
- Januari 2023, Arsenal Akan Bergerak Amankan Servis Tielemans
- MU dan Liverpool Tertarik Angkut Skriniar dari Inter Milan
- Tidak Merekrut Son Heung-Min Jadi Penyesalan Terbesar Jurgen Klopp
- Arsenal Jadi Pesaing Man City? Ingat, Gabriel Jesus Bukan Erling Haaland!
- Update Klasemen Premier League 2022/2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 November 2022 16:03
-
Editorial 8 November 2022 14:31
-
Liga Inggris 8 November 2022 13:14
Kacau! Pierre-Emerick Aubameyang Disebut tak Punya Teman Lagi di Skuad Arsenal
-
Liga Champions 8 November 2022 08:36
Chelsea Minta Tolong ke Manchester City Tutorial Ngalahin Dortmund
-
Liga Inggris 8 November 2022 06:39
Gacor di Manchester City, Sterling Sekarang Terlihat Tersesat di Chelsea
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...