Chelsea Bakal Dua Pekan Tanpa Hazard

Chelsea Bakal Dua Pekan Tanpa Hazard
Eden Hazard dipaksa menepi beberapa pekan. (c) AFP
Bola.net - Manajer Chelsea, Jose Mourinho membenarkan jika Eden Hazard mengalami cedera dalam laga kontra PSG di Liga Champions, dan kemungkinan besar akan menepi selama dua pekan.

Bintang asal Belgia sudah menjadi top performer untuk The Blues musim ini, namun ia sudah harus ditarik keluar di menit 18 kala Chelsea menghempaskan PSG di Stamford Bridge. Dan Mourinho mengumumkan jika Hazard mengalami cedera betis dan bakal absen beberapa saat.

"Dengan masalah otot, bahkan meski tak serius, Anda tak bisa bermain normal minimal selama beberapa pekan. Tapi saya tak punya gambaran seberapa lamanya. Ia keluar setelah 10 menit dan mengatakan tak sanggup meneruskan laga," ujar The Special One pada sesi konferensi pers.

Kabar ini bisa merupakan pukulan untuk Chelsea mengingat Hazard begitu brilian musim ini dengan mencetak 17 gol dari 46 penampilan di semua ajang. Cedera ini kemungkinan memaksa gelandang berusia 23 tahun itu absen pada leg pertama semifinal Liga Champions dan juga lawatan ke Liverpool pada 27 April. [initial]

 (ndtv/row)