Chelsea Bakal Bermasalah Jika Tanpa Costa

Chelsea Bakal Bermasalah Jika Tanpa Costa
Diego Costa (c) AFP
- Jose Mourinho benar-benar bertindak laiknya seorang ayah terhadap Diego Costa. Ya, setelah sebelumnya kerap membela sang pemain dari berbagai tuduhan media, kini manajer 52 tahun tersebut memuji habis peran sang pemain di tubuh The Blues.


Dilansir Standard, ia bahkan mengatakan bahwa tanpa kehadiran Costa di lapangan, akan menghadapi masalah besar. "Kami butuh dia. Ketika kami kehilangan dia kami benar-benar dalam masalah karena tim ini selalu bergantung kepada striker sepertinya," ujar manajer yang dijuluki The Special One tersebut.


"Saya suka karakter serta pribadinya. Jadi, saat dia tak ada bersama kami tentu kami merasa kehilangan dia," tambah Mourinho.


Seperti yang diketahui, pada pertandingan melawan Aston Villa di pekan kesembilan beberapa waktu lalu, mantan striker Atletico Madrid tersebut sukses mencetak satu gol dan mengantarkan Chelsea meraih kemenangan mereka yang ketiga di Premier League.[initial]

 (std/yp)