Chelsea Bakal Bangkit, Dengan Lambat

Chelsea Bakal Bangkit, Dengan Lambat
Chelsea (c) AFP
- Eks pilar timnas Prancis, Marcel Desailly, mengaku yakin bakal bisa bangkit bersama Jose Mourinho walaupun prosesnya bakal berjalan dengan lambat.


Saat ini, Chelsea berada di peringkat 12 klasemen sementara Premier League. Mereka mengoleksi poin 11, hasil dari tiga kali menang, dua kali seri dan empat kali kalah.


Menurut Desailly, Chelsea menjadi terpuruk lantaran klub tersebut tak bisa bertahan dengan kokoh seperti musim lalu. Walau demikian, ia yakin mantan klubnya itu bakal bisa bangkit di bawah asuhan Mourinho, walaupun prosesnya bakal berjalan lamban.


"Hal mendasar yang sangat kuat dalam permainan mereka musim lalu sekarang hilang. Mereka tak bisa bertahan dengan baik lagi," cetus Desailly pada London Evening Standard.


"Hanya masalah waktu dan kesabaran (yang bisa membangkitkan Chelsea). Kecuali jika (Roman) Abramovich memutuskan untuk memecat Mourinho. Namun jika ia memiliki waktu, mereka akan bisa kembali bangkit dengan lambat. Mereka akan bangkit walaupun kecepatannya tak seperti yang diminta oleh semua orang," terangnya. [initial]


 (les/dim)