Chalobah Yakin Kerja Keras Tak Akan Khinati Hasil

Chalobah Yakin Kerja Keras Tak Akan Khinati Hasil
Nathaniel Chalobah (c) AFP
- Gelandang muda Chelsea, Nathaniel Chalobah mengatakan bahwa dirinya selalu yakin bahwa kerja keras dan usaha yang terbaik akan mendatangkan kesempatan bermain di tim utama The Blues.


Gelandang 21 tahun tersebut menjalani enam masa peminjaman sebelum musim ini kembali ke Chelsea dan mendapat kesempatan bermain dari Antonio Conte. Akhir pekan lalu, pemain yang musim lalu dipinjamkan ke Napoli tersebut tampil sebagai pengganti dan memberi assist kepada Victor Moses saat melawan Leicester City.


Dikatakan Chalobah, dirinya selalu yakin dan percaya bahwa kerja keras selalu akan memberikan hasil bagus dalam karir sepakbolanya.


"Saya telah banyak dipinjamkan, beberapa di antaranya bagus dan beberapa lainnya buruk, tapi di setiap peminjaman itu saya mencoba untuk belajar sebanyak mungkin dari mereka, dan saya pikir itu membantu saya tumbuh," ujarnya.


"Bila anda seorang pemain muda di Chelsea anda selalu harus yakin anda cukup bagus. Bila anda bekerja keras, tetap yakin dan pada saat yang sama anda di tempat yang tepat, anda akan mendapatkan kesempatan," sambungnya.


"Saya pikir pelatih mencoba untuk memberi semua pemain muda dan lulusan akademi sebuah kesempatan. Setiap menit semua pemain di klub adalah bekerja bersama dan melakukan yang terbaik yang kami bisa. Saya berharap mendapat banyak kesempatan. Semua yang bisa lakukan adalah mencoba dan melakukan yang terbaik di sesi latihan dan melihat apa yang terjadi," tandasnya.[initial]


 (cfc/dzi)