Cetak Golazo ke Gawang Liverpool, Jedinak Takjub Sendiri

Cetak Golazo ke Gawang Liverpool, Jedinak Takjub Sendiri
Mile Jedinak (c) CPFC
Bola.net - Kapten Crystal Palace, Mile Jedinak mengaku masih takjub jika mengingat gol spektakuler yang dibuatnya ke gawang Liverpool di Selhurst Park semalam (23/11). Saat pertandingan tersisa sepuluh menit, eksekusi tendangan bebas pemain asal Australia ini dari jarak 30 meter melengkung indah dan gagal dihadang oleh kiper Simon Mignolet.

Gol Jedinak tersebut memungkasi perlawanan The Reds dengan skor 3-1. Terkait gol indah yang dicetaknya, pemain 30 tahun ini juga mengaku awalnya tak yakin bola bisa masuk ke gawang lawan.

"Sejujurnya saya bahkan tak yakin akan mengambil tendangan bebas. (Dwight) Gayle meletakkan bola dan akan mengeksekusinya, namun saya datang dan mengajukan diri menjadi eksekutor," ungkap Jedinak seperti dilansir situs resmi Palace.

"Saat itu saya hanya merasakan ada suatu keyakinan tersendiri, beruntung bola tersebut masuk. Kini saya senang bisa mengantar tim kami menang, kini kami bisa sedikit bernafas lega."

Liverpool sempat unggul terlebih dahulu lewat Rickie Lambert, sebelum akhirnya The Eagles membalik keadaan melalui gol Dwight Gayle, Joe Ledley, dan tendangan bebas Jedinak.[initial]

 (cpfc/mri)