
Bola.net - Playmaker Manchester United, Christian Eriksen mengaku senang akhirnya bisa mencetak gol di Old Trafford. Ia menyebut bahwa ia sudah lama mendambakan gol itu datang.
Pada akhir pekan kemarin, Manchester United berhadapan dengan Nottingham Forest. Sempat tertinggal 2-0, Setan Merah mampu membalikkan keadaan menjadi 3-2 di akhir laga.
Salah satu pencetak golnya adalah Christian Eriksen. Sang playmaker melakukan tap ini memanfaatkan umpan tarik dari Marcus Rashford.
Advertisement
Eriksen mengaku sudah punya firasat bahwa ia akan mencetak gol di laga itu. "Pada saat itu, saya sudah menduga bahwa Marcus bisa melewati adangan bek Forest," buka Eriksen kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Insting Tepat
Eriksen yang menyadari bahwa Rashford bisa melewati bek Forest itu mengaku langsung menempatkan diri di posisi yang bagus. Alhasil ia bisa mencetak gol di laga itu.
"Kita tahu Marcus sering sekali memenangkan duel satu lawan satu. Jadi saya hanya mencoba memposisikan diri di posisi di mana umpannya akan mengarah," lanjut Eriksen.
"Untungnya saya memiliki hidung seorang striker, jadi saya bisa menempatkan diri saya di tempat yang tepat untuk mencetak gol."
Mental Kuat
Pada kesempatan ini, Eriksen juga memberikan sanjungan kepada rekan-rekan setimnya. Ia menilai Setan Merah punya mentalitas yang luar biasa sehingga mereka bisa comeback setelah tertinggal dua gol.
"Ketika anda tertinggal dua gol saat laga baru dimulai, maka anda benar-benar harus bekerja keras untuk comeback. Satu gol saja mampu menjadi pembeda di laga seperti ini," sambung Eriksen.
"Di jeda pertandingan kami hanya tertinggal satu gol, jadi kami percaya bahwa kami bisa menyamakan kedudukan. Kami berhasil mencetak gol cepat dan itu membuat kami semakin percaya diri dan sejak itu kami jadi mengontrol jalannya pertandingan," imbuh sang pemain.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri akan ditunggu sebuah partai akbar di akhir pekan nanti.
Setan Merah dijadwalkan akan menghadapi Arsenal di Emirates Stadium pada hari Minggu (3/9/2023) malam nanti.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 Agustus 2023 16:55
Usai Kalahkan Nottingham Forest, MU Siap Hadapi Arsenal di Emirates Stadium
-
Liga Inggris 27 Agustus 2023 16:25
-
Liga Inggris 27 Agustus 2023 15:55
Menang Comeback Lawan Nottingham Forest, Erik Ten Hag Puji Reaksi Pemain MU
-
Liga Inggris 27 Agustus 2023 15:25
Start Horor MU Lawan Nottingham Forest: Kecolongan Dua Gol Cepat
-
Liga Inggris 27 Agustus 2023 09:53
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 26-27 Agustus 2023
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...