Cetak Gol Pembunuh MU, Tadic Tetap Dimarahi Koeman

Cetak Gol Pembunuh MU, Tadic Tetap Dimarahi Koeman
Dusan Tadic mendapatkan kartu kuning akibat selebrasinya (c) AFP
Bola.net - Manajer Southampton, Ronald Koeman mengaku tak sepenuhnya puas dengan performa gelandang Dusan Tadic dalam laga di kandang Manchester United semalam (11/01). Pemain asal Serbia ini sejatinya tampil apik dan mencetak gol penentu kemenangan 1-0 timnya di Old Trafford, namun Koeman mengaku tak senang dengan cara Tadic merayakan golnya.

Usa menceploskan bola ke gawang MU, pemain 26 tahun ini mencopot jerseynya saat berselebrasi. Tentu saja hal ini tak sesuai dengan peraturan FIFA, dan wasit Phil Dowd tak punya pilihan selain memberikan Tadic hukuman kartu kuning.

Koeman mengaku gusar atas hal tersebut, karena mendapatkan kartu kuning akibat melepas jersey dianggapnya merupakan sebuah hal bodoh.

"Saya tak menyukai kartu kuning semacam itu, benar-benar konyol. Jika dia mendapatkan kartu kuning lagi, ia harus keluar lapangan," keluh Koeman seperti dilansir Daily Echo.

"Jika Dusan melakukannya di laga terakhir musim saat kami sudah memastikan diri lolos ke Liga Champions, saya tak akan terlalu mempermasalahkannya. Namun secara garis besar saya tak pernah suka selebrasi semacam ini, dia harus tetap mengenakan jerseynya. Saya akan berbicara secara khusus dengannya akan hal itu."[initial]

 (de/mri)