Cetak Gol ke-100 di Premier League, Aguero Malah Menyesal

Cetak Gol ke-100 di Premier League, Aguero Malah Menyesal
Gol sundulan Sergio Aguero yang menjadi gol ke-100-nya di EPL (c) AFP
- Sergio Aguero sukses mencatatkan tinta emas di Premier League usai berhasil mencetak gol ke-100 di laga kontra tuan rumah dini hari tadi.


Meski demikian, bomber asal Argentina itu justru mengaku menyesal. Rasa penyesalan Kun terjadi karena meski ia mencetak gol, namun The Citizens gagal meraup poin penuh usai hanya mampu bermain imbang 1-1.


"(Sebetulnya) saya ingin meraih gol ke-100 di Premier League dengan hasil yang lain (kemenangan). Terima kasih untuk semua pesan kalian. Kami akan terus berjuang," demikian kicauan Aguero di akun Twitter pribadinya.




Dengan hasil ini, City tetap bertengger di peringkat ketiga dengan 61 poin, namun terancam digusur Arsenal yang baru akan bermain dua hari lagi. [initial]


 (tw/pra)