Cetak Gol Bunuh Diri Lawan Tottenham, Harry Maguire Ikuti Jejak Legenda Manchester United

Cetak Gol Bunuh Diri Lawan Tottenham, Harry Maguire Ikuti Jejak Legenda Manchester United
Aksi Cristian Romero berteriak di hadapan Harry Maguire yang mencetak gol bunuh diri pada laga Man United vs Tottenham (c) AP Photo

Bola.net - Kapten Manchester United, Harry Maguire mencetak gol bunuh diri pada kontra Tottenham dalam laga lanjutan Premier League 2021/2022. Upayanya menghalau umpan penggawa Spurs pada menit ke-72 justru membuat bola mengarah ke gawang David De Gea.

Beruntung bagi Maguire dan Manchester United, gol bunuh diri tersebut tak membuat mereka kehilangan poin penuh. Mereka mengakhiri laga yang dihelat di Old Trafford, Minggu (13/03) dini hari WIB tersebut dengan skor 3-2.

Kendati tak sampai membuat United kehilangan poin penuh pada laga ini, gol bunuh diri Maguire tersebut membuatnya mencatatkan rekor. Ia masuk ke dalam daftar pencetak gol bunuh diri United kala menghadapi Tottenham Hotspur.

Selain Maguire, daftar ini juga diisi sejumlah pemain United lain. Salah satu pemain lain yang masuk dalam daftar tersebut adalah legenda United, Paul Scholes.

Siapa saja para pemain United yang masuk ke dalam daftar pencetak gol bunuh diri pada laga kontra Tottenham Hotspur, sebelum Harry Maguire? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 6 halaman

Jackie Benchflower

Gol bunuh diri pertama United kala menghadapi Tottenham Hotspur dicetak Jackie Benchflower. Gol ini dicetak Benchflower pada laga pekan ke-19 Divisi 1 Liga Inggris 1957/1958.

Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, 30 November 1957, United harus menelan kekalahan 3-4. Selain melalui gol Benchflower, kemenangan Spurs juga disumbangkan oleh trigol Bobby Smith. Sementara, tiga gol United dicetak David Pegg (dua gol) dan Billy Whelan.

2 dari 6 halaman

Harry Gregg

Harry Gregg mencetak gol bunuh diri kedua United kala menghadapi Tottenham Hotspur. Gol ini dicetak Gregg pada laga pekan ke-17 Divisi 1 Liga Inggris 1963/1964.

Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, 9 November 1963, United menang dengan skor 4-1. Satu-satunya gol Spurs dicetak melalui gol bunuh diri Gregg. Sementara, empat gol United dicetak Denis Law (tiga gol) dan David Herd.

3 dari 6 halaman

Kevin Moran

Gol bunuh diri ketiga United kala menghadapi Tottenham Hotspur dicetak Kevin Moran. Gol ini dicetak Moran pada laga pekan ke-18 Divisi 1 Liga Inggris 1986/1987.

Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, 7 Desember 1986, United harus rela ditahan tamunya dengan skor 3-3. Selain gol Moran, dua gol Spurs lainnya dicetak Gary Mabbutt dan Clive Allen. Sementara, tiga gol United dicetak Norman Whiteside dan Peter Davenport (dua gol).

4 dari 6 halaman

Paul Scholes

Paul Scholes

Paul Scholes (c) AFP

Paul Scholes mencetak gol bunuh diri keempat United kala menghadapi Tottenham Hotspur. Gol ini dicetak Scholes pada laga pekan ke-12 Premier League 1999/2000

Dalam laga yang dihelat di White Hart Lane, 23 Oktober 1999, United harus rela menelan kekalahan 1-3. Selain gol Scholes, gol-gol Spurs lainnya dicetak Steffen Iversen dan Stephen Carr. Sementara, gol semata wayang United dicetak Ryan Giggs.

5 dari 6 halaman

Jonny Evans

Gol bunuh diri kelima United kala menghadapi Tottenham Hotspur dicetak Jonny Evans. Gol ini dicetak Evans pada laga pekan keenam Premier League 2012/2013.

Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, 29 September 2012, United harus menelan kekalahan 2-3 dari tamunya. Selain gol bunuh diri Evans, gol-gol kemenangan Spurs juga disumbangkan Gareth Bale dan Clint Dempsey. Sementara, dua gol United dicetak Nani dan Shinji Kagawa.

6 dari 6 halaman

Phil Jones

Phil Jones

Phil Jones (c) Coral

Phil Jones merupakan pencetak gol bunuh diri keenam United kala berhadapan dengan Tottenham Hotspur. Gol ini dicetak Jones pada laga pekan ke-25 Premier League 2017/2018.

Dalam laga yang dihelat di Wembley, 31 Januari 2018, United harus menelan kekalahan dari Spurs. Selain gol Jones, kemenangan Spurs juga disumbangkan oleh gol Christian Eriksen.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)