Cetak Gol atau Buat Assist, Mana yang Lebih Disukai Bruno Fernandes?

Cetak Gol atau Buat Assist, Mana yang Lebih Disukai Bruno Fernandes?
Bruno Fernandes merayakan gol ke gawang Tottenham, Sabtu (20/6/2020) (c) AP Photo

Bola.net - Playmaker Manchester United, Bruno Fernandes membeberkan apa yang paling ia sukai di antara mencetak gol atau membuat assist bagi rekan-rekan setimnya.

Fernandes datang ke Old Trafford pada bulan Januari kemarin. Ia ditebus dari Sporting Lisbon dengan bayaran sebesar 55 juta Euro.

Uang investasi MU untuk transfer Fernandes berbuah manis. Sang playmaker sukses membuat 12 gol dan delapan assist di musim perdananya bagi United.

Ketika ditanya apakah ia lebih suka mencetak gol atau assist, begini jawaban sang playmaker. "Saya rasa dua hal itu sama saja, karena gol itu tercipta untuk tim," beber Fernandes kepada laman resmi MU.

Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Demi Tim

Fernandes menyebut bahwa saat bermain kepentingan tim menjadi hal yang terutama. Jadi menurutnya mencetak gol atau membuat assist sama saja asal itu membantu timnya untuk menang.

"Kami harus mengutamakan tim. Tentu beberapa pemain ada yang lebih memilih untuk membuat assist daripada membuat gol, namun saya tidak terlalu memikirkan itu."

"Saya bermain agar tim kami memenangkan pertandingan. Jika tim anda mencetak gol, maka siapa yang mencetak gol atau assist tidak penting, karena kami mencetak gol."

2 dari 3 halaman

Tidak ada yang Favorit

Fernandes menegaskan bahwa ia sama sekali tidak bisa memilih apakah ia lebih suka mencetak gol atau membuat assist.

"Yang terpenting sekali lagi adalah tim mencetak gol. Entah itu saya mencetak golnya atau membuat assist, bagi saya itu sama saja." ujarnya.

3 dari 3 halaman

Laga Perdana

Manchester United ditunggu laga menarik untuk partai pembuka EPL musim ini.

Mereka akan menjamu Crystal Palace di Old Trafford pada tanggal 19 September mendatang.

(MUFC)