
Bola.net - Sebuah kredit diberikan Marcus Rashford kepada para pendukung Manchester United. Sang striker menyebut bahwa ia bisa mencetak dua gol ke gawang Tottenham berkat dukungan para pendukung setia Setan Merah.
Manchester United memetik kemenangan krusial di pekan ke-14 EPL. Menjamu Tottenham di Old Trafford, tuan rumah berhasil memukul mundur tim tamu dengan skor 2-1.
Pada laga ini, sosok Rashford menjadi pembeda bagi United. Ia memborong kedua gol kemenangan MU itu sehingga mereka bisa meraih tiga poin di laga ini.
Advertisement
Rashford mengaku gembira bisa mencetak dua gol ke gawang Tottenham. "Ini adalah waktu yang sangat membahagiakan bagi saya," ujar Rashford kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang striker di bawah ini.
Berkat Fans
Pada kesempatan ini Rashford berterima kasih kepada para pendukung MU yang memadati Old Trafford karena menurutnya para fans MU inilah yang memberikannya kekuatan untuk mencetak gol.
"Senang rasanya bisa bermain di depan para pendukung kami dan kami ingin terus melanjutkan performa kami ini."
"Bagi saya pribadi, saya ingin mencetak gol sebanyak mungkin untuk mereka [fans MU] dan juga membantu tim ini meraih hasil yang baik."
Tetap Tenang
Rashford pada kesempatan ini juga membeberkan rahasia dari kesuksesannya mengeksekusi penalti. Rashford menyebut bahwa ia memanfaatkan waktu pemeriksaan VAR untuk menenangkan dirinya.
"Saya hanya mencoba untuk menenangkan diri sebelum mengambil penalti itu. Ada waktu bagi saya untuk menenangkan diri saat VAR masih memeriksa penalti tersebut."
"Jadi saya hanya mencoba untuk tenang dan memasukkan bola ke gawang lawan." ia menandaskan.
Papan Atas
Berkat tambahan dua gol yang ia buat, Rashford sudah membuat sembilan gol di ajang EPL musim ini.
Ia berada di peringkat lima daftar pencetak gol terbanyak EPL, terpaut lima gol dari Jamie Vardy selaku top skor EPL saat ini.
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Desember 2019 23:31
-
Liga Inggris 4 Desember 2019 21:25
Jose Mourinho Sebut Solskjaer Bikin Keputusan Cerdas Jelang Duel MU vs Tottenham
-
Liga Inggris 4 Desember 2019 21:00
Visi Tim Manchester United: Padukan Pemain Kelas Dunia dan Pemain Muda Berbakat
-
Liga Inggris 4 Desember 2019 20:40
-
Liga Spanyol 4 Desember 2019 20:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...