Cerdas, Arsenal Datangkan Gabriel Magalhaes untuk Maksimalkan Potensi Kieran Tierney?

Cerdas, Arsenal Datangkan Gabriel Magalhaes untuk Maksimalkan Potensi Kieran Tierney?
Bek Arsenal, Kieran Tierney. (c) AP Photo

Bola.net - Arsenal punya alasan kuat untuk bersusah payah mendatangkan Gabriel Magalhaes musim panas ini. The Gunners bahkan harus mengalahkan sejumlah klub besar lainnya, termasuk Manchester United.

Magalhaes belum dikenalkan secara resmi, tapi kabarnya dia sudah menuntaskan tes medis dan hanya masalah waktu sebelum diumumkan. Transfer ini bakal jadi pembelian kedua Mikel Arteta setelah Willian.

Dia diyakini bakal membentuk kombinasi bek tengah baru Arsenal musim depan, bersama William Saliba di sampingnya. Magalhaes dikenal sebagai salah satu bek terbaik Ligue 1 semasa membela Lille.

Mengutip Football London, salah satu alasan terkuat Arsenal dalam mendatangkan Magalahaes ada pada bek kiri mereka, Kieran Tierney. Apa maksudnya? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Tierney sebagai bek tengah kiri

Musim 2019/20 merupakan musim debut Tierney sebagai pemain Arsenal, yang tidak berjalan mulus. Dia sempat dihantam cedera dan harus menepi beberapa bulan.

Meski begitu, Tierney mulai membuktikan kemampuannya pascajeda pandemi. Dia jadi salah satu pemain inti andalan Arteta, mengisi pos bek tengah kiri dalam formasi tiga bek -- juga karena cedera sejumlah pemain Arsenal.

Dia tampil apik di posisi itu, bertahan dengan baik, dan maju menyerang seperlunya. Namun, posisi asli Tierney bukan di situ.

Bek asal Skotlandia ini sebenarnya bermain lebih baik di pos bek kiri sebagai full back, bukan sebagai wing back dalam formasi tiga bek selama ini. Dan karena itulah kedatangan Magalahaes bisa menguntungkan Tierney.

2 dari 2 halaman

Kembali ke posisi seharusnya

Magalhaes merupakan bek tengah dengan kaki dominan kiri, tipe pemain yang sudah lama diincar Arteta. Harapannya, Magalhaes bisa menggantikan posisi Tierney sebagai wing back kiri

Alhasil, Tierney bisa kembali ke posisi naturalnya sebagai full back kiri. Di sana dia bakal lebih sering naik menyerang, potensi yang memang dibutuhkan dan diharapkan Arteta.

Artinya, Arsenal diyakini bakal memainkan formasi tiga bek musim depan. David Luiz sebagai bek tengah sentral, Saliba sebagai bek tengah kanan, Magalhaes sebagai bek tengah kiri, Hector Bellerin sebagai sayap kanan, dan Tierney sebagai sayap kiri.

Pemain-pemain ini seharusnya menyelesaikan masalah pertahanan Arsenal yang terlalu ceroboh musim lalu.

Sumber: Football London