Cegah ke Arsenal, Leicester Coba Beri Vardy Kontrak Baru

Cegah ke Arsenal, Leicester Coba Beri Vardy Kontrak Baru
Jamie Vardy (c) AFP
- Leicester City bersiap untuk memberikan kontrak baru dan mencoba membujuk Jamie Vardy bertahan, hingga sang pemain menolak tawaran yang datang dari , menurut laporan Daily Telegraph.


Striker berusia 29 tahun harus segera membuat keputusan, usai The Gunners mengaktifkan klausul pelepasan kontraknya pekan lalu, yang diyakini bernilai sekitar 20 juta poundsterling.


Disebutkan bahwa sang pemain akan menerima bayaran 100.000 poundsterling per pekan jika ia setuju bergabung dengan tim London Utara.


Arsenal berharap bisa mengamankan servis Vardy sebelum ia terbang bersama Inggris untuk mengikuti Euro 2016, yang kabarnya bisa membatalkan kepindahan sang pemain ke Emirates - jika nilainya terus meroket andai ia tampil luar biasa di Prancis.


Namun demikian, Leicester disebut sudah mempersiapkan tawaran baru untuk pemain Inggris, lebih tinggi dari kontrak bernilai 60.000 poundsterling per pekan yang ia sepakati di Februari, yang sejatinya masih berlaku hingga 2019.


Vardy sudah menjadi salah satu pemain penting, usai ia membuat 24 gol di Premier League musim lalu dan membantu Leicester memenangkan liga untuk kali pertama dalam sejarah. [initial]


 (tele/rer)