Cedera, Sakho Kemungkinan Absen di Pertandingan Pertama EPL

Cedera, Sakho Kemungkinan Absen di Pertandingan Pertama EPL
Mamadou Sakho (c) LFC
- Sebuah kabar buruk kembali menimpa Liverpool jelang digulirnya musim kompetisi baru Premier League. Salah satu bek andalan mereka, Mamadou Sakho mendapat cedera beberapa saat lalu dan kemungkinan akan absen pada pertandingan perdana The Reds di Premier League musim ini.


Sakho yang sudah kembali berlatih bersama Liverpool usai kasus Doping tersebut harus mengalami cedera saat sesi latihan Liverpool beberapa waktu yang lalu. Sakho dikabarkan kesakitan saat berlatih sehingga ia harus meninggalkan sesi latihan lebih awal dari rekan-rekannya.


Klopp sendiri membenarkan bahwa Sakho mengalami cedera, namun ia menilai cedera yang dialami bek Timnas Prancis tersebut tidaklah parah. "Mama mengalami sedikit masalah dengan Achillesnya pada beberapa hari yang lalu" beber Klopp kepada Liverpool Echo.


"Saat ini ia tidak berlatih bersama kami karena ia akan menjalani perawatan. Itu berarti baru tiga atau empat minggu nanti baru ia bisa berlatih kembali"


"Cederanya sendiri tidak parah, ia tidak perlu menjalani operasi, namun ia tidak bisa berlatih saat ini. Ia tengah menjalani rehabilitasi dan tentu saja situasi ini tidak bagus bagi kami, bagi dia, dan bagi semua orang" tukas mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.


Dengan cedera tersebut, Sakho diprediksi tidak bisa memperkuat Liverpool saat berhadapan dengan Arsenal di partai pembuka EPL musim ini yang dijadwalkan digelar pada 14 Agustus mendatang.[initial]


 (livech/dub)