Cedera, Remy Kembali ke Chelsea

Cedera, Remy Kembali ke Chelsea
Loic Remy (c) AFP
- Loic Remy kembali ke klub pemiliknya, , untuk menjalani perawatan atas cedera engkel yang ia alami di sesi latihan, menurut pernyataan resmi Crystal Palace.


Remy mengikat kontrak sebagai pemain pinjaman selama semusim di Palace pada 30 Agustus dan masih belum melakukan debut di klub barunya.


Palace lantas mengkonfirmasi lewat laman resminya, bahwa Remy diperkirakan akan absen selama 'beberapa pekan', sementara manajer Alan Pardew mengeluhkan nasib sial yang harus dialami oleh bomber anyarnya.


"Hal ini jelas merupakan pukulan berat untuk sang pemain dan juga kami sebagai skuat. Ia baru bergabung dengan kami dan kami berharap ia bisa menjadi bagian besar dari kemajuan tim di masa mendatang," tutur Pardew menurut Goal International.


"Ia terlihat bagus di sesi latihan dan ini adalah cedera yang tidak diduga, yang kadang memang bisa terjadi sayangnya." [initial]



 (gl/rer)