Cedera, Negredo Pikat Valencia

Cedera, Negredo Pikat Valencia
Alvaro Negredo. (c) AFP
Bola.net - Raksasa La Liga, Valencia, dipercaya tengah berusaha keras untuk meyakinkan striker Manchester City, Alvaro Negredo, agar mau kembali ke Spanyol di musim panas ini.

Menurut laporan yang diturunkan oleh The Daily Mail, Manchester City hanya ingin melepas Negredo andai ada tawaran senilai 25 juta poundsterling. Harga tersebut dikabarkan tak membuat Valencia gentar, meski mereka tahu bahwa yang bersangkutan tengah mengalami cedera.

Negredo, yang kini berusia 29 tahun, didatangkan klub dari Sevilla dengan nilai transfer mencapai 16,4 juta poundsterling di musim panas lalu.

Cedera yang dialami oleh sang pemain bakal membuatnya absen setidaknya hingga bulan September.

Manuel Pellegrini sendiri belum lama ini menyatakan bahwa ia mempunyai terlalu banyak pemain di dalam skuatnya. Oleh karena itu, ia tidak berkeberatan untuk mencoret beberapa pemain. Negredo dikabarkan masuk dalam salah satu nama yang direncanakan bakal pergi dari Etihad di musim panas ini. [initial]

 (tdm/rer)