
Bola.net - Manajer Arsenal, Mikel Arteta memberikan update seputar kondisi Martin Odegaard dan Leandro Trossard. Ia menyebut kedua pemain ini tidak mendapatkan cedera yang terlalu serius.
Kemarin malam, Arsenal menggelar laga uji coba melawan Nuremberg. Di laga ini, Odegaard dan Trossard awalnya dipasang menjadi starter.
Namun Odegaard mengalami cedera sebelum laga sehingga ia digantikan Fabio Vieira. Sementara Trossard digantikan di babak kedua.
Advertisement
Arteta kemudian memberikan update seputar cedera kedua pemain ini. Ia menyebut kondisi cedera kedua pemain itu tidak terlalu parah.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Betis Bermasalah
Seusai laga, Arteta membeberkan kondisi Odegaard. Ia menyebut sang gelandang mengalami masalah di bagian betisnya.
"Dia [Odegaard] mengalami cedera saat pemanasan. Jika saya tidak salah, ia mengalami cedera di bagian betisnya," buka Arteta kepada Football London.
"Dia mengalami benturan di bagian itu sehingga ia merasa tidak cukup siap untuk bermain di laga tadi."
Tidak Serius
Arteta sendiri menyebut bahwa tanda-tanda awal menunjukkan bahwa Odegaard dan Trossard tidak mengalami cedera yang serius.
Jadi ia berharap kedua pemain ini bisa lekas pulih dan kembali memperkuat The Gunners sekali lagi.
"Leo [Trossard] mengalami cedera ringan. Semoga saja hasil pemeriksaan nanti tidak menunjukkan hasil yang serius," imbuhnya.
Imbang
Laga uji coba melawan Nuremberg kemarin malah berakhir dengan hasil imbang 1-1.
Awalnya Arsenal unggul terlebih dahulu melalui gol cepat Bukayo Saka. Namun Kanji Okunuki berhasil menyamakan kedudukan di babak kedua.
Klasemen Premier League
(Football London)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 Juli 2023 17:40
Digosipkan Bakal Rekrut Kylian Mbappe, Arsenal: Maaf Gak Dulu!
-
Liga Inggris 13 Juli 2023 13:15
Jadwal Pramusim Nuremberg vs Arsenal Hari Ini, Jumat 14 Juli 2023
-
Liga Inggris 13 Juli 2023 11:41
-
Liga Inggris 12 Juli 2023 20:00
-
Liga Inggris 12 Juli 2023 19:40
Arsenal Inginkan Julian Alvarez, Manchester City: Maaf Gak Dulu!
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...