Cech Yakin Arsenal Bisa Juara Premier League

Cech Yakin Arsenal Bisa Juara Premier League
Petr Cech (c) AFP
- Petr Cech menegaskan ia tidak akan pernah datang ke , jika tidak yakin The Gunners punya peluang besar untuk memenangkan gelar juara Premier League.


Kiper asal Rep. Ceska baru saja memecahkan rekor clean sheet di liga, usai timnya menang 2-0 atas . Hasil itu juga sekaligus membawa klub naik ke posisi puncak klasemen, dengan jumlah poin yang sama dengan Leicester City.


"Ini bukan keputusan yang mudah, namun saya selalu ingin pergi ke tim yang bisa menjadi juara. Jika saya tak percaya saya akan pergi ke tim yang bisa menjadi juara, maka tak ada alasan mengapa saya harus pindah ke sana," jelas Cech pada The Mirror.


"Saya bermain sepakbola, saya tidak ingin hanya menikmatinya, dan saya menyukai tantangan, namun saya ingin punya kesempatan besar untuk menang. Saya percaya tim punya kualitas dan saya harap kami bisa terus tampil bagus di liga.


"Kami ada di posisi yang bagus. Liga tahun ini amat menarik karena klasemen terus berubah dari waktu ke waktu. Namun selama kami terus bertahan hingga Maret, semuanya akan terus tergantung pada kami." [initial]


 (mir/rer)