Cech: Tinggalkan Chelsea adalah Keputusan Tepat

Cech: Tinggalkan Chelsea adalah Keputusan Tepat
Petr Cech (c) AFP
- Mantan Kiper , Petr Cech turut mengomentari keterpurukan mantan timnya di Premier League musim ini. Cech mengaku bahwa keputusannya meninggalkan Chelsea sudah tepat jika melihat kondisi tim Chelsea saat ini.


Musim panas ini Cech dijual ke Arsenal untuk memberi tempat kepada kiper muda mereka Thibaut Courtois yang tampil mengesankan musim lalu. Di klub barunya, Cech memberi kontribusi yang luar biasa untuk The Gunners dengan membawa klub London Utara tersebut menduduki peringkat tiga klasemen Premier League.


Melihat kondisi mantan klubnya yang sedang terpuruk, Cech mengaku lega karena keputusan yang ia buat sudah tepat. "Saya harus membuat keputusan untuk pergi (dari Chelsea) meski itu tidak mudah" ungkap Cech kepada The Sun.


"Meski berat meninggalkan Chelsea, namun waktu telah menunjukan bahwa keputusan yang saya buat itu sudah tepat" tutup Cech. Bersama Arsenal, Cech akan berhadapan dengan Manchester City pada hari Senin (21/12) dini hari nanti.[initial]

 (sun/dub)