Cech Juga Bingung Mengapa Arsenal Memble Musim Ini

Cech Juga Bingung Mengapa Arsenal Memble Musim Ini
Arsenal. (c) AFP

Bola.net - - Penjaga gawang Arsenal, Petr Cech mengaku tidak bisa menjelaskan alasan di balik buruknya performa timnya musim ini. Cech menyebut timnnya masih belum bisa menemukan alasan yang tepat dari rangkaian hasil negatif ini.

Dikenal sebagai salah satu tim elit EPL, Arsenal mengalami kemunduran yang cukup parah musim ini. Mereka kerap bermain dengan tidak konsisten sehingga mereka banyak menelan hasil negatif.

Tadi malam mereka kembali kalah saat mengunjungi markas Newcastle United. Akibatnya mereka tertahan di peringkat 6 klasemen sementara EP dengan raihan 54 poin.

Cech juga bingung mengapa timnya bisa tampil buruk musim ini. "Saya rasa kami bisa menjelaskan alasan di balik ini semua," ujar Cech di halaman resmi Arsenal.

"Sejauh ini kami sudah berjuang untuk keluar dari situasi ini namun kami belum kunjung mendapatkan jawaban yang tepat. Kami masih memiliki beberapa pertandingan yang tersisa sehingga kami harus bisa mengakhiri musim dengan baik."

"Sejauh ini kami akan bermain di semi final Liga Europa dan kami juga harus mencoba memenangkan semua pertandingan yang tersisa di Premier League." tutup kiper 35 tahun tersebut.