
Bola.net - Penjaga gawang Chelsea, Petr Cech beranggapan bahwa atmosfer sepakbola Inggris terasa lebih spesial daripada sepakbola di daerah lain.
Hal itu ia ungkapkan usai memuji kualitas skuad yang dimiliki The Blues musim ini. Keberadaan Oscar, Eden Hazard dan Demba Ba dinilainya sebagai pelengkap, pada skuad terbaik Chelsea menurutnya.
Akan tetapi kelengkapan skuad yang ada di tim besutan Rafael Benitez tidak lantas membuat jalan Chelsea ke tangga juara semakin mudah. Beberapa faktor non-teknis memang kerap menjadi penentu di Premier League.
Hal itulah yang dicermati oleh kapten timnas Republik Ceko itu. Menurutnya, setiap tim harus bisa menyeimbangkan kemampuan teknis dan daya juang pemain, jika ingin meraih kesuksesan.
"Saya pikir dalam segi teknis pemain, ini mungkin adalah tim terbaik Chelsea yang pernah saya bela. Tetapi seperti yang pernah saya katakan, di Inggris anda perlu menjaga keseimbangan permainan indah dan semangat juang. Di sini anda tidak bisa memenangi setiap pertandingan dengan hanya bermain bola," tutur Cech.
"Tahun lalu bisa menjadi contoh. Kami memiliki pertandingan di mana kami bermain bagus dan setiap orang terkesan, tetapi akhirnya kami gagal menang. Ada sedikit sesuatu yang spesial di Inggris, yakni: bermain bagus tidak selalu berarti memenangkan pertandingan." (sw/atg)
Hal itu ia ungkapkan usai memuji kualitas skuad yang dimiliki The Blues musim ini. Keberadaan Oscar, Eden Hazard dan Demba Ba dinilainya sebagai pelengkap, pada skuad terbaik Chelsea menurutnya.
Akan tetapi kelengkapan skuad yang ada di tim besutan Rafael Benitez tidak lantas membuat jalan Chelsea ke tangga juara semakin mudah. Beberapa faktor non-teknis memang kerap menjadi penentu di Premier League.
Hal itulah yang dicermati oleh kapten timnas Republik Ceko itu. Menurutnya, setiap tim harus bisa menyeimbangkan kemampuan teknis dan daya juang pemain, jika ingin meraih kesuksesan.
"Saya pikir dalam segi teknis pemain, ini mungkin adalah tim terbaik Chelsea yang pernah saya bela. Tetapi seperti yang pernah saya katakan, di Inggris anda perlu menjaga keseimbangan permainan indah dan semangat juang. Di sini anda tidak bisa memenangi setiap pertandingan dengan hanya bermain bola," tutur Cech.
"Tahun lalu bisa menjadi contoh. Kami memiliki pertandingan di mana kami bermain bagus dan setiap orang terkesan, tetapi akhirnya kami gagal menang. Ada sedikit sesuatu yang spesial di Inggris, yakni: bermain bagus tidak selalu berarti memenangkan pertandingan." (sw/atg)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Januari 2013 23:27
-
Liga Inggris 28 Januari 2013 20:17
-
Liga Inggris 28 Januari 2013 17:21
-
Liga Inggris 28 Januari 2013 15:21
-
Liga Inggris 28 Januari 2013 12:21
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 00:25
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 22:06
-
Liga Italia 24 Maret 2025 21:58
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:48
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:45
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:26
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...