Cazorla Senang Bisa Merumput Kembali Usai Cedera

Cazorla Senang Bisa Merumput Kembali Usai Cedera
Santi Cazorla (c) AFP
- Gelandang serang , Santi Cazorla, mengaku sangat bahagia bisa tampil kembali bersama The Gunners setelah lama absen akibat cedera sejak November lalu.


Pemain lincah asal Spanyol ini sudah absen lantaran mengalami cedera lutut ketika timnya bermain imbang 1-1 melawan Norwich City. Ia baru bisa merumput lagi bersama tim utama Arsenal di laga kontra Aston Villa pada hari Minggu (15/05) kemarin.


Gelandang berusia 30 tahun itu pun mengaku sangat senang bisa kembali merumput setelah sekian lama absen akibat cedera. Ia pun kian senang karena pada akhirnya timnya bisa menang telak dan sukses menggusur Tottenham dari posisi kedua klasemen akhir liga.


"Saya sebenarnya merasa nyaman. Memang benar bahwa pada awalnya sulit untuk menyesuaikan diri secara fisik. Saya absen cukup lama dan Premier League sangat menuntut dalam hal tersebut," ujar Cazorla pada situs resmi The Gunners.


"Seiring berjalannya laga, saya merasa menjadi lebih baik. Saya sangat bahagia terkait laga itu. Pada akhirnya itu adalah kemenangan yang meyakinkan dan apalagi setelah mengetahui kekalahan Tottenham, kemenangan itu terasa jadi semakin bagus," serunya. [initial]


 (afc/dim)