
Bola.net - Legenda Manchester United, Patrice Evra mengomentari performa apik Casemiro saat menghadapi Omonia Nicosia. Sang legenda tidak kaget melihat gelandang asal Brasil itu tampil begitu dominan di partai tersebut.
Pada tengah pekan kemarin, Manchester United menjamu Omonia Nicosia di Old Traffod. Pada laga ini, Casemiro diberi kesempatan menjadi starter oleh Erik Ten Hag.
Sang gelandang memanfaatkan kesempatan itu dengan baik. Ia berhasil mendominasi lini tengah MU dan membawa Setan Merah menang 1-0 atas Omonia.
Advertisement
Evra mengaku tidak terkejut melihat performa apik sang gelandang. "Ya, saya tidak terkejut melihat penampilannya tersebut," ungkap Evra kepada Betfair.
Baca komentar lengkap sang legenda di bawah ini.
Jadi Pembeda
Menurut Evra, Casemiro bermain dengan sangat baik melawan Omonia. Ia menilai sang gelandang benar-benar tampil dominan di lini tengah MU.
Jadi ia menilai penghargaan man of the match untuk sang gelandang itu layak ia terima karena performanya memang sebagus itu.
"Dia benar-benar menjadi pembeda di pertandingan kemarin. Saya tidak kaget melihatnya mendapatkan penghargaan man of the match," lanjut Evra.
Bakal Lebih Baik
Evra juga optimistis bahwa Casemiro bakal semakin gacor di lini tengah Manchester United. Ia menilai sang gelandang mulai menemukan ritme permainannya.
Jadi ia percaya sang gelandang bisa berkontribusi lebih besar bagi Setan Merah di masa depan.
"Orang-orang banyak yang tidak sabar dengan perkembangannya. Saya rasa dia tidak perlu beradaptasi terlalu banyak karena ia sudah terbiasa menghadapi tim-tim Inggris di Liga Champions, jadi saya yakin ia bisa jadi pemain yang penting bagi United," imbuhnya.
Laga Berikutnya
Casemiro dan Manchester United saat ini mulai mempersiapkan diri untuk pertandingan berikutnya.
Setan Merah akan kembali bermain di Old Trafford di mana mereka akan menjamu Newcastle di pertandingan pekan ke-11 EPL 2022/23.
Klasemen Premier League
(Betfair)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Oktober 2022 22:11
Barcelona Hubungi Manchester United, Bakal Jual Frenkie De Jong?
-
Liga Inggris 14 Oktober 2022 21:53
Meski Belum Sempurna, Manchester United Mulai Berevolusi Bersama Erik Ten Hag
-
Liga Inggris 14 Oktober 2022 21:25
Hore! Harry Maguire Bakal Comeback di Skuat MU Pada Pekan Depan
-
Liga Inggris 14 Oktober 2022 21:16
Erik Ten Hag Wanti-wanti Skuat Manchester United: Newcastle Tim Berbahaya!
-
Liga Inggris 14 Oktober 2022 21:04
Jadi Rekan Setim, Antony Ingin Curi Banyak Ilmu dari Cristiano Ronaldo
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...