Carroll: Chelsea Bakal Degradasi

Carroll: Chelsea Bakal Degradasi
Chelsea (c) AFP
- Eks striker , Andy Carroll, mengatakan bahwa bakal degradasi musim ini jika tak cepat-cepat memperbaiki performa mereka.


Jose Mourinho gagal membuat anak-anak asuhnya mempertahankan performa mereka di musim lalu. Sejauh ini dari 16 laga di Premier League, mereka sudah

kalah sembilan kali. Kekalahan terbaru mereka alami dari Leicester City dengan skor 2-1.


The Blues kini tercecer di urutan 16 klasemen dengan hanya mengoleksi 15 poin saja. Mereka hanya terpisah sata angka dari Norwich City yang menempati peringkat 18 dengan koleksi 14 angka.


Carroll pun menilai bahwa jika Chelsea tak segera bangkit, maka musim depan mereka bakal bisa berlaga di divisi Championship.


"Gila melihat kualitas yang ada dalam tim mereka terpuruk di dasar klasemen. Sulit untuk benar-benar menyadari hal itu," ujar Carroll pada Sky Sports News.


"Mereka tak bisa melewati satu hadangan bersama-sama sekalipun saat ini. Anda tak akan pernah tahu. Saya rasa sebenarnya sulit (untuk mengatakan bahwa mereka akan terdegradasi), namun dengan melihat penampilan mereka, saya tak melihat alasan mengapa mereka tak bakal degradasi. Hal itu sudah jelas," serunya.


Sejauh ini, hanya ada satu tim saja yang pernah terdegradasi setelah di musim sebelumnya menjadi juara liga. Tim tersebut adalah Manchester City dan hal tersebut terjadi pada tahun 1937 silam. [initial]


 (sky/dim)