Carrick Wakil Kapten United

Carrick Wakil Kapten United
Michael Carrick (c) AFP
Bola.net - Manajer Louis van Gaal mengkonfirmasikan bahwa Michael Carrick adalah wakil kapten baru Manchester United. Carrick menggeser Darren Fletcher ke posisi third captain di skuat Red Devils.

"Setelah Wayne Rooney, dia (Carrick) adalah kapten saya. Dia bisa mentransfer filosofi saya ke lapangan," kata Van Gaal seperti dilansir Daily Star.

"Fletcher juga kapten. Saya punya tiga kapten di sini, tapi tentu saja ada urutannya," pungkas sang manajer.

Carrick, 33, bisa beroperasi sebagai bek, gelandang bertahan maupun gelandang sentral. Pemain Inggris itu punya keunggulan dalam hal passing dan ball interception.

Dia juga kaya pengalaman. Itulah kenapa Van Gaal menjadikannya kapten kedua United setelah Rooney. [initial]

 (ds/gia)