Carrick: Suporter United Harus Adaptasi Dengan Van Gaal

Carrick: Suporter United Harus Adaptasi Dengan Van Gaal
Louis van Gaal (c) AFP
Bola.net - Gelandang Manchester United, Michael Carrick mengungkapkan bahwa suporter United harus mulai terbiasa dengan permainan sepakbola yang diusung oleh pelatih baru, Louis van Gaal.

Selama ini, suporter Setan Merah kerap menyanyikan chants 'serang-serang-serang' tiap kali United bermain. Terutama saat bermain di kandang sendiri, Old Trafford.

Namun kehadiran Van Gaal juga turut mengubah gaya bermain Manchester United. Pelatih Belanda tersebut lebih condong mengutamakan penguasaan bola, ketimbang langsung melakukan serangan cepat dengan mengandalkan kecepatan pemain.

"Filosofi ini berbeda, dia suka kami mempertahankan bola untuk waktu yang lama demi menguasai pertandingan dan mendapatkan ritme permainan kami. Ini hanya cara berbeda dalam pendekatan permainan, tak ada benar atau salah. Saya kira ini hanya keyakinan yang berbeda," ujarnya.

"Ini bagus untuk para pemain, kami beradaptasi, kami melihatnya setiap hari dan belajar sepanjang waktu. Fans juga harus bisa beradaptasi, untuk menghargai dan bersikap adil," tandasnya.[initial]

 (tdm/dzi)