Carrick Perpanjang Kontrak, Kabar Gembira untuk Mourinho

Carrick Perpanjang Kontrak, Kabar Gembira untuk Mourinho
Michael Carrick (c) The Sun
- Tercapainya kata sepakat dalam negosiasi perpanjangan kontrak antara Manchester United dan Michael Carrick rupanya menjadi kabar gembira bagi Jose Mourinho. Pelatih MU tersebut menilai bahwa Carrick adalah pemain yang cerdas.


Meski sudah tidak muda lagi, 34 tahun, Carrick masih memiliki peran yang sangat sentral di klub yang bermarkas di Old Trafford. Carrick menjadi salah satu andalan di lini tengah karena kemampuan membaca permainannya yang baik.


"Carrick adalah gelandang tengah yang sangat cerdas dan pembaca permainan yang sangat baik. Saya senang bahwa ia sudah memperpanjang kontraknya," kata Mourinho di laman resmi MU.


Pelatih asal Portugal merasa Carrick bisa jadi pemain yang sangat istimewa baginya. Selain teknis permainan, pengalamannya selama 10 tahun membela MU bisa banyak membantu Mourinho yang merupakan orang baru dalam klub.


"Penampilannya tahun ini menunjukkan kemampuannya dan caranya menikmati pertandingan masih sangat kuat. Carrick memiliki kekayaan pengalaman karena sudah bertahun-tahun di klub dan pengetahuannya akan sangat berharga bagi saya.


"Saya benar-benar melihat ke depan untuk bekerja dengan dia," tukas The Special One. [initial]


 (manu/asa)