Carrick: Martial Luar Biasa di Manchester United

Carrick: Martial Luar Biasa di Manchester United
Anthony Martial (c) AFP
- Michael Carrick memberikan pujian pada Anthony Martial, yang mengawali karirnya dengan sangat baik di Manchester United.


Pemain Prancis datang ke klub dengan ekspektasi besar, usai ia dibeli dari AS Monaco dengan harga 36 juta poundsterling.


Sosok berusia 19 tahun sebelumnya tidak banyak dikenal orang, mengingat ia hanya membuat 11 gol di Ligue 1. Namun Carrick mengaku ia kini amat terkesan dengan pemain yang banyak dianggap mirip dengan Thierry Henry tersebut.


"Ia sudah mengambil langkah besar dengan datang ke sini dan terus bermain. Bagi seorang pemain muda, start yang ia catat sungguh luar biasa," tutur Carrick pada reporter.


"Namun kami harus berhati-hati untuk tidak berharap terlalu banyak, karena ia akan mengalami pasang surut, namun tanda-tanda yang ada sejauh ini amat positif," pungkasnya. [initial]


 (mutv/rer)