Carrick Kaget United Cepat Bangkit

Carrick Kaget United Cepat Bangkit
Carrick kaget United beri respon cepat. (c) AFP
Bola.net - Kemenangan Manchester United atas Arsenal di lanjutan Premier League pekan lalu memang membawa banyak dampak positif bagi tim setan merah.

Selain meningkatkan posisi mereka di klasemen, menjadi peringkat lima, sekarang tim hanya terpaut lima angka dari pemuncak klasemen sementara, Arsenal.

Michael Carrick, salah seorang punggawa United, menyebut dirinya tak percaya bahwa kondisi ini akan datang begitu cepat, meski ia sudah menduga ini akan terjadi.

"Melihat apa yang kami lakukan beberapa pekan lalu, saya tidak pernah berpikir bahwa kami bisa berada di posisi ini dengan waktu yang relatif cepat," tuturnya menurut laporan yang dilansir oleh Independent.

"Namnun di saat yang sama, kami sama sekali tidak berada di dalam kondisi fisik yang buruk. Jadi saya rasa ini memang terlalu cepat," tutupnya.

Premier League musim ini memang tidak cukup ramah untuk United, di awal kompetisi mereka sudah menelan kekalahan dari West Brom. Liverpool, dan Manchester City. [initial]


 (ind/rer)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR