Carrick Ingin Manchester United Incar Semua Gelar

Carrick Ingin Manchester United Incar Semua Gelar
Michael Carrick (c) AFP
Bola.net - Gelandang Manchester United, Michael Carrick menegaskan bahwa dia dan rekan setimnya berharap untuk memenangkan trofi Premier League dan Liga Champions musim ini.

Dikatakan Carrick, musim ini Manchester United berbeda dibandingkan musim lalu. Kedatangan beberapa pemain baru seperti  Memphis Depay, Matteo Darmian, Bastian Schweinsteiger, Morgan Schneiderlin dan Sergio Romero membuat dia yakin timnya kini bisa mengincar semua trofi.

"Kami ingin menantang semua trofi yang tersedia. Kami ingin melangkah ke Liga Champions, kami ingin menantang gelar Premier League dan untuk itu membutuhkan skuat yang besar dan kekuatan di area penting," ujarnya.

"Adalah hal bagus bahwa klub telah mendatangkan pemain baru yang penting dan memberi kami kesempatan untuk memiliki musim yang baik," tandasnya.[initial]

  (sm/dzi)