Carragher: Sturridge Harus Belajar dari Firmino

Carragher: Sturridge Harus Belajar dari Firmino
Daniel Sturridge (c) AFP
- Mantan bek , Jamie Carragher, percaya bahwa Daniel Sturridge harus belajar banyak dari Roberto Firmino, jika ia ingin mendapat tempat di tim utama.


Jurgen Klopp sudah beberapa kali melakukan perubahan di dalam timnya sejak menangani Liverpool, dan Sturridge sering keluar masuk tim karena kendala cedera.


Namun musim ini sedikit berbeda, Sturridge dalam kondisi fit, namun Klopp lebih memilih untuk memainkan Firmino di lini depan - menjadikannya sebagai pemimpin serangan di skema false nine.


Carragher lantas mengatakan pada ESPN FC: "Saat ini Jurgen Klopp lebih senang memainkan Firmino sebagai striker tengah. Ia hanya memainkan satu striker sekarang, yang mana itu menjadi masalah untuk Daniel. Musim lalu ia bermain dengan dua striker, jadi itu adalah sesuatu yang harus ia pikirkan."


"Apa yang Firmino lakukan? Bagaimana ia bisa berkembang? Setiap manajer memang berbeda, namun Klopp sudah menentukan pilihan."


"Daniel Sturridge memiliki produktivitas gol yang luar biasa. Ia ada di atas sana bersama para striker hebat Liverpool lainnya. Namun Klopp mungkin ingin sesuatu yang berbeda dari Firmino. Jadi mungkin Daniel harus belajar dari itu dan saya kira ia bisa kembali ke tim." [initial]




 (espn/rer)