Carragher Sanjung Start Apik Liverpool

Carragher Sanjung Start Apik Liverpool
Jamie Carragher (c) AFP
Bola.net - Kemenangan di Stoke City telah meringankan tekanan pada Liverpool, menurut mantan pemain The Reds, Jamie Carragher.

Gol indah dari Philippe Coutinho membantu tim asuhan Brendan Rodgers mengemas tiga poin di Britannia Stadium. Namun tim yang bermarkas di Anfield tersebut selanjutnya sudah dinanti beberapa pertandingan vital melawan Arsenal, Manchester United, dan Everton.

Menurut Carragher, kemenangan atas The Potters akan membantu tim meraih percaya diri untuk menghadapi semua laga berat tersebut.

"Tentu saja itu merupakan hasil yang amat penting. Anda lihat jadwal yang akan mereka jalani, dan hasil yang mereka raih musim lalu. Oke, memang tim memiliki susunan pemain berbeda, namun mereka tetap menjalani jadwal yang sulit," tutur Carragher pada Daily Star.

"Bahkan ketika The Reds bermain baik, hampir sulit meraup tiga angka penuh di semua laga tersebut. Jadi dengan keberhasilan mereka belum lama ini, tim bakal makin tenang," pungkasnya. [initial]