Carragher: Perlakuan Chelsea ke Terry Keterlaluan

Carragher: Perlakuan Chelsea ke Terry Keterlaluan
John Terry (c) AFP
- Legenda Liverpool, Jamie Carrgaher melontarkan kritik atas lambatnya penawaran kontrak baru bagi John Terry oleh manajemen Chelsea. Carragher menilai tindakan Chelsea yang menawarkan kontrak baru pada detik-detik akhir menunjukkan bahwa mereka tidak punya itikad baik dengan sang kapten.


Terry yang sudah 14 tahun berseragam biru kebesaran Chelsea sempat membuat para pendukung The Blues kaget pada tengah musim lalu setelah ia menyatakan bahwa ia kemungkinan besar tidak memperpanjang kebersamaannya dengan klub yang bermarkas di Stamford Bridge. Hal ini dikarenakan klub yang dimiliki Abramovich tidak memberinya kontrak baru di mana kontrak sang bek habis pada musim panas nanti.


Setelah menunggu cukup lama, manajemen The Blues dikabarkan baru-baru ini sudah menawarkan kontrak baru bagi sang kapten. Namun lambatnya penawaran kontrak baru ini membuat Carragher geram karena sikap tersebut menunjukkan bahwa manajemen klub tidak menghargai sosok Terry.


"Apa yang membuat mereka (Manajemen Chelsea) begitu lambat dalam memberinya (Terry) Kontrak baru? Mengapa mereka harus menunggu sampai detik-detik terakhir untuk menyadari apa yang akan mereka lewatkan jika mereka melepas Terry?" tulis Carragher pada kolomnya di Daily Mail.


"Terry mengumumkan itu (kontraknya tidak diperpanjang) pada bulan Januari lalu dan itu mengindikasikan bahwa dirinya akan meninggalkan klub. Saya sulit memahami bagaimana bisa ia dan Chelsea dapat berpisah. Saya merasakan hal tersebut saat Frank Lampard mengakhiri karirnya di Chelsea seperti saat Steven Gerrard dan Liverpool berjalan di jalannya masing-masing" tutup mantan bek Liverpool tersebut.[initial]


 (tdm/dub)